1.500 Anak akan Meriahkan FASI Banda Aceh 2018

Banda Aceh – Lebih dari 1.500 anak usia Taman Pendidikan Quran (TPQ) hingga kelas 1 SMP akan ikut memeriahkan Festival Anak Saleh Indonesia (FASI) tingkat Kota Banda Aceh 2018. Mereka akan bersaing menjadi yang terbaik dalam 25 cabang lomba.

Dipusatkan di Masjid Syech Abdurrauf, Gampong Blang Oi, ajang tahunan Pemko Banda Aceh akan berlangsung selama empat hari 27-30 September 2018. “Kamis besok insyaallah akan dibuka langsung oleh Pak Wali,” kata ketua panitia pelaksana Arie Maula Kafka, Rabu (26/9/2018) di balai kota.

Menurut Arie, selain di Masjid Syech Abdurrauf sebagai lokasi utama, beberapa cabang lomba akan digelar di sejumlah lokasi lain di antaranya Masjid Baiturrahim Ulee Lheue, Aula Kantor Camat Meuraxa, Aula Puskesmas Meuraxa, dan Musala Koramil Meuraxa.

Adapun ke-25 cabang lombanya antara lain Tartil, Tilawah, Azan Iqamah, Peragaan Salat, Lagu Islami, Mewarnai, Kaligrafi, dan Cerdas Cermat Al-Quran. “Total hadiahnya Rp 100 juta rupiah lebih untuk uang saku pemenang dan dana pembinaan, plus piala dan sertifikat,” ungkapnya.

“Khusus bagi juara umum -TPQ terbaik- akan kita berikan dana pembinaan sebesar Rp 3,5 juta. Kemudian ada lagi beragam hadiah hiburan menarik bagi para peserta dari pihak sponsor acara,” ungkap Arie yang juga menjabat sebagai Kabag Keistimewaan dan Kesra Setdako Banda Aceh ini.

Masih menurut Arie, sampai dengan H-1 ada 11 sponsor yang menyatakan siap mendukung kesuksesan FASI Banda Aceh 2018. Mereka adalah PT Mahira Muamalah Syariah, BNI, BNI Syariah, Suzuya Mall, Gramedia, ACT Aceh, Rumah Yatim, Rumah Zakat, Grand Permata Hati hotel, Telkomsel, dan Sari Roti.

“Kami juga sangat mengharapkan dukungan dari seluruh warga kota untuk menyukseskan acara ini. Mari saksikan acara pembukaan besok di Masjid Syech Abdurrauf, dan dapat memberikan dukungan kepada anak-anak kita yang tampil hingga penutupan nanti pada hari Minggu nanti,” ajak Arie. (Jun)


SHARE: