Wali Kota Jamu Pemain Samator Surabaya dengan Kuliner Khas Aceh
Banda Aceh – Lima pemain Volly Ball dari Surabaya Bhayangkara Samator (SBS) saat ini berada di Banda Aceh. Ke lima pemain yang baru mengantarkan Samator menjuarai Pro Liga ini akan memperkuat tuan ruman Pelor VC di turnamen yang digelar tim volly asal Lhong Raya tersebut nanti malam di GOR KONI Aceh.
Kedatangan Mahfud, Nizar, Galih, Yudha dan Toiran, salah satu legiun asing milik Samator ini disambut Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman dengan sajian makanan khas Aceh di salah satu rumah makan di kawasan Lamteh Banda Aceh, Selasa (19/3/2019). Turut mendampingi Wali Kota, salah satu anggota DPRK yang juga penyelenggara turnamen Pelor Cup, Irwansyah dan Kadispora Kota Banda Aceh, Hamdani.
Aminullah menyampaikan, kehadiran pemain Pro Liga ke Banda Aceh menjadi keuntungan sendiri bagi dunia olahraga volly di Banda Aceh dan Aceh secara umum.
“Mereka saat ini merupakan pemain papan atas di Indonesia, malam ini akan memperlihatkan skill mereka dilapangan, ini akan menjadi kesempatan untuk pemain-pemain kita menimba ilmu,” ujar Aminullah.
Aminullah berharap, penampilan Toiran dkk nanti akan menjadi pelecut semangat anak anak Banda Aceh menggeluti olahraga volly. Menurutnya volly ball saat ini telah menjelma menjadi salah satu olahraga favorit rakyat Indonesia. Tidak sedikit dari pemain volly saat ini menjadi sosok yang digandrungi kawula muda. Olahraga ini juga menjanjikan masa depan yang lebih baik bagi yang menggelutinya.
Selain sebagai pemantik prestasi, kehadiran lima punggawa klub volly asal Surabaya ini juga diharapkan mampu mempromosikan Banda Aceh ke daerah lain di Indonesia bahkan dunia.
“Kita tahu mereka merupakan bintang di lapangan volly saat ini, bahkan akun media sosial mereka selalu diikuti oleh banyak fans. Kita ingin mereka ikut mengenalkan Banda Aceh ke dunia luar, mempromosikan destinasi-destinasi wisata hingga kuliner yang telah mereka cicipi tadi, setidaknya lewat akun akun medsos mereka,” ujar Aminullah.
Sementara itu, Irwansyah menyampaikan turnamen Pelor Cup yang dibuka pada hari Jumat lalu diikuti 16 tim dan mendapatkan animo tinggi dari masyarakat.
“Turnamen ini mendapat animo tinggi dari masyarakat. Kedatangan lima pemain Samator ini diharapkan memberikan nuansa yang berbeda dari turnamen ini dan ikut memberikan hiburan kepada masyarakat Banda Aceh. Pemain ini akan memperkuat tuan rumah, Pelor VC nanti malam,” kata Irwansyah.
Senada dengan Wali Kota, Irwansyah juga mengharapkan bintang bintang Samator ini menjadi duta wisata Banda Aceh yang akan menyampaikan hal hal positif tentang Banda Aceh ke daearah asal.
“Saya sepakat seperti disampaikan Pak Wali, saat kembali ke daerah asalnya mereka akan menjadi duta wisata Banda Aceh. Tentunya kita harap mereka akan menyampaikan hal hal positif dari Banda Aceh, seperti destinasi wisata religi, kuliner juga,” harap Irwansyah. (mkk)