Wali Kota Apresiasi Persiraja Bekuk Ciamis 3-2
Banda Aceh – Persiraja Banda Aceh kembali sukses membawa pulang poin penuh dari laga tandang mereka. Setelah sempat mempercundangi tuan rumah PSPS Pekanbaru beberapa pekan yang lalu, kali ini Assanur Rijal Tores kembali berhasil mempermalukan tuan rumah PSGC Ciamis 3-2.
Bertandang ke Stadion Galuh Ciamis dalam lanjutan Liga 2, Sabtu (13/7/2019), squad Persiraja tetap tampil optimis. Meski sempat tertinggal 1-2 di babak pertama, tidak membuat anak asuh Hendri Susilo patah semangat. Buktinya, pada babak kedua, ‘The Orange Force’ mampu membalikkan keadaan menjadi 3-2.
Atas raihan poin penuh ini, Wali Kota Banda Aceh yang juga pembina Persiraja, Aminullah Usman memberikan apresiasi kepada seluruh squad.
“Selamat, semangat juang yang ditunjukkan Persiraja layak mendapatkan apresiasi,” ujar Bang Carlos, Sabtu (13/7/2019) yang saat ini berada di Bener Meriah mengikuti event PIPMG Provinsi Aceh.
Menurut Bang Carlos, seluruh squad Persiraja layak mendapatkan apresiasi dari kerja keras yang telah mereka tunjukkan. Dimata Bang Carlos, raihan poin penuh di kandang lawan merupakan modal penting dalam mengokohkan posisi Persiraja di papan atas klasemen Liga 2 wilayah barat.
“Dengan raihan ini, Persiraja sudah mengantongi 12 poin dari lima kali pertandingan. Ini raihan luar biasa, apalagi poin yang diraih dua kali dari pertandingan away,” tambahnya.
Meskipun begitu, Aminullah meminta para pemain tidak larut dalam euforia. Menurutnya, langkah yang harus dilalui masih panjang. Persiraja harus tetap fokus dan berlatih keras. Apalagi dalam waktu dekat akan menjamu salah-satu tim kuat, Persita Tangerang di Stadion H Dimurthala Lampineung.
“Tentunya kita bersyukur atas poin penuh dikandang Ciamis ini. Tapi kita tidak boleh larut dalam euforia. Harus tetap fokus untuk menghadapi Persita di Lampineung,” ujar Aminullah mengingatkan. (mkk)