Aminullah: CFD Sudah Jadi Ikon Banda Aceh
- BPS Aceh Gelar HSN di CFD
Banda Aceh – Minggu (22/9/2019), di Jalan Tgk Daud Beureueh dari Simpang Jambo Tape–Simpang Lima, dari pukul 06.30 – 11.00 WIB, jalan ini bebas asap kendaraan. Ribuan warga Kota Banda Aceh tampak antusias mengikuti serangkaian kegiatan yang digelar di Car Free Day (CFD).
Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman menyampaikan apresiasi kepada Badan Pusat Statistik (BPS) Aceh yang telah mensponsori CFD pekan ini. CFD kali ini juga diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Statistik Nasional (HSN).
“Hari ini spesial karena kita rangkai dengan peringatan Hari Statistik Nasional. Ini bagian dari kepedulian kita bersama bagi warga Banda Aceh,” katanya.
“Kami juga berharap agar BPS semakin gencar menyosialisasikan data-data yang telah diperoleh sehingga masyarakat dapat mengetahui sejauh mana progres pembangunan di Banda Aceh,” tambahnya lagi.
Tak ketinggalan, ia juga mengungkapkan kebahagiaannya melihat antusiasme masyarakat untuk hadir ke area CFD.
“Saya juga semakin semangat untuk mengikuti Car Free Day, karena dari minggu ke minggu semakin ramai yang hadir. Ini artinya CFD sudah mulai menjadi bagian dari kehidupan warga kota, sudah menjadi ikon Banda Aceh,” ujarnya.
Disamping itu, Wali Kota juga mengajak semua lembaga dan instansi, baik pemerintah maupun swasta untuk dapat berpartisipasi dalam menciptakan ruang publik yang bermanfaat bagi masyarakat itu.
“Untuk itu saya ingin mengajak setiap lembaga, perusahaan maupun instansi yang ada di Banda Aceh, jika ada acara atau aktifitas untuk menggelarnya disini karena akan memberi manfaat banyak bagi masyarakat,” tutup wali kota
Mengusung tema “Menuju Indonesia Maju dengan SDM dan Data Berkualitas”, peringatan Hari Statistik Nasional di area CFD diisi dengan beragam acara di antaranya senam gembira, lomba mewarnai, donor darah dan pembagian doorprize.
Usai meninjau sejumlah booth dan menjajal ragam atraksi komunitas di area ini, Wali Kota Aminullah pun tampak menikmati sarapan dan ngopi bersama warga. Selain sejumlah pejabat di lingkungan Pemko Banda Aceh. Terlihat juga hadir Kepala BPS Aceh, Wahyudin. (riz)