Aminullah Uji Tanding dengan Pemain Kaliber Nasional

Jakarta – Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman melakukan uji tanding dengan petenis kaliber nasional di Jakarta. Pertandingan ini dihelat di Lapangan Tenis Hotel Century Park, Rabu (2/10/2019).

Pemain yang jadi tandem Aminullah kali ini adalah Indra Adhiguna Utama, petenis PON Jawa Barat. Lawan yang dihadapi juga pemain kaliber nasional, yakni Hendrawan Susanto/Ahmad Maulana Baizury. Pasangan ini merupakan pasangan yang akan memperkuat DKI di PON 2020 nanti.

Melawan Hendrawan Susanto/Ahmad Maulana Baizury, Aminullah dan Indra harus mengerahkan segenap kemampuan karena pasangan ini juga memiliki kemampuan komplit. Pertandingan-pun berlangsung ketat, dan saling kejar poin terjadi sepanjang laga.

Namun dengan kerja keras yang ditunjukkan, Aminullah/Indra akhirnya mampu memenangkan pertandingan dengan skor 8-6.

Pada partai kedua, Aminullah/Indra berhadapan dengan Hendrawan Susanto yang berganti pasangan dengan Ekky Hamzah.

Pertandingan ini juga dimenangkan Aminullah/Indra Adhiguna Utama dengan skor 7-4.

 

 

Bermain dengan Petenis Peringkat Dua Nasional

Dua hari sebelumnya, di tempat yang sama, Aminullah juga menjalani pertandingan ujicoba dengan petenis nasional. M Rifqi Fitriadi petenis Tim Davis Indonesia peringkat dua nasional menjadi pasangan Aminullah dalam pertandingan ini.

Lawan yang dihadapi juga pemain nasional, yakni Arif Rahman dan Irfandi Hendrawan. Arif Rahman merupakan pemain nasional yang saat ini berada di peringkat 10 besar Indonesia. Sementara pasangannya, Irfandi Hendrawan adalah pemain soft tenis peraih medali perunggu pada Asian Games di Palembang.

Pertandingan ini dimenangkan Aminullah/M Rifqi dengan skor 7-5.

Pada kesempatan ini, Aminullah juga memainkan dua pertandingan bersama M Rifqi. Pada partai kedua, Wali Kota berhadapan Indra Adhiguna Utama/Irfandi Hendrawan. Pertandingan ini juga dimenangkan Aminullah/M Rifqi dengan skor 7-3.

Usai laga, Wali Kota yang juga salah-satu Pembina Pelti Aceh menyampaikan terimakasih atas sambutan dan waktu yang diberikan para pemain nasional tersebut. 

Katanya, bermain bersama petenis terbaik menjadi salah-satu kesempatan menambah jam terbang dan mencuri ilmu untuk kemudian dapat ditularkan kepada para petenis-petenis muda di Aceh.

“Tentunya Saya menyampaikan terimakasih atas sambutan dan kesempatan yang diberikan. Banyak hal yang bisa kita petik dari pertandingan hari ini. Kita bisa belajar banyak tentang progran-program latihan untuk kemudian bisa kita adopsi dan terapkan di Aceh,” ungkap Aminullah.

Bagi Wali Kota, pertandingan ini juga sebagai persiapan menghadapi turnamen Aminullah Tenis Open U-90 yang akan berlangsung pada 11 s/d 14 Oktober nanti di Banda Aceh.(mkk)


SHARE: