Manfaatkan CFD, Aminullah Rutin Berbaur dengan Warga Kota

Banda Aceh – Di sela-sela kesibukannya sebagai orang nomor satu di Banda Aceh, Wali Kota Aminullah Usman pun tak pernah tidak hadir dalam kegiatan Car Free Day (CFD) yang digelar setiap minggu pagi.

Ribuan warga Banda Aceh tampak memenuhi Jalan Daud Beureuh dari Simpang Jambo Tape – Simpang Lima Kota Banda Aceh. Dari pukul 06.30 – 11.00 WIB, jalan ini bebas asap kenderaan karena digunakan untuk kegiatan weekend keluarga.

Car Free Day yang mulai menjadi tren warga kota ini, tiap pekannya selalu menghadirkan berbagai komunitas, ada yang berolahraga, berbagai macam pertunjukan seni budaya Aceh dan UMKM khususnya selalu menghiasi pinggiran jalan tersebut.

“Saya bersama jajaran Pemerintah Kota selalu menyempatkan hadir dalam kegiatan ini. Mulai dari senam, menyapa warga hingga mempromosikan UMKM kita lakukan,” kata Aminullah, Minggu (9/2/2020) di kawasan CFD.

Seperti biasa, Aminullah selalu menyampaikan bahwa kegiatan ini mampu menumbuhkan ekonomi masyarakat kota.

“Selain untuk berolahraga, warga juga bisa berbelanja aneka produk ekonomi kreatif dari perajin Banda Aceh. CFD ini juga dapat digunakan untuk sosialisasi program-program pemerintah, bisa juga ngopi dan menikmati beraga kesenian tradisional juga,” kata Aminullah.

Aminullah berharap, CFD akan menjadi salah satu destinasi pilihan wisatawan di Banda Aceh. Tren tingginya wisatawan berkunjung pada akhir pekan menjadi tantangan tersendiri menjadikan CFD terus menyajikan dan memperkenalkan Banda Aceh dan Aceh secara umum. (riz)


SHARE: