74 Siswa SMK-SMTI Banda Aceh di Wisuda

Banda Aceh – Sebanyak 74 siswa dan siswi SMK-Sekolah Menengah Teknologi dan Industri (SMTI) Banda Aceh, Kamis (20/6) menjalani wisuda kelulusan tahun pelajaran 2012/2013 angkatan ke-44 di Aula SMK-SMTI setempat, Jalan Twk. Hasyim Banta. Sebelum dilantik, siswa-siswi ini diambil sumpahnya oleh Kepala Pusdiklat Kementerian Perindustrian Indonesia untuk senantiasa menjaga almamater Sekolah Menengah Teknologi Indistri (SMTI).

Kepala Sekolah SMK-SMTI Ir. Hariyanto, M .Pd dalam laporannya mengatakan sebanyak 74 siswa yang diwisuda merupakan lulusan SMK-SMTI Banda Aceh angkatan ke 44. Hariyanto meminta kepada para siswa ini untuk terus mengembangkan diri agar mampu bersaing di kancah persaingan global. Dari 74 wisudawan, Lanjut Hariayanto, Enam diantaranya sudah ditawar untuk bekerja salah-satu perusahaan besar di Aceh. Sementara 10 orang telah mulai berwirausaha secara mandiri. Dan sisanya sedang menunggu konfirmasi dari perusahaan-perusahan baik di pulau Jawa maupun Sumatera.

Hariyanto juga mengungkapkan, pihaknya dengan dukungan dari Pusdiklat Kementerian Perindustrian dan Pemko Banda Aceh akan terus mengembangkan berbagai terobosan di sekolah tersebut, antaranya adalah akan mengembangkan Mini Plant kelapa sawit yang akan mengolah sawit dari CPO ke minyak goreng dan biodiesel.

Sementara itu, Walikota Banda Aceh yang diwakili Asisten II Drs. Ramli Rasyid, M. Si mengatakatan sebagai daerah yang terus berkembang, Kota Madani ini membutuhkan banyak energi untuk membangun. Dan alangkah lebih baik jika pelaku pembangunan ini adalah putra-putra Banda Aceh yang memiliki kecakapan dan keahlian. Dengan demikian, pembangunan Banda Aceh benar-benar dapat berjalan tanpa menghilangkan nilai-nilai sosial dan kultur yang melekat dalam keseharian kita. “Tak ada yang membedakan anak-anak Banda Aceh dan anak-anak lain. Satu-satunya yang menjadi penentu adalah daya juang dan keterampilan. Dan saya yakin, anak-anak yang akan diwisuda hari ini memiliki modal tersebut.” ujarnya.

Turut hadir pada acara ini, Kepala Pusdiklat Kementerian Perindustrian RI, Perwakilan Dinas Pendidikan Aceh, Dewan Guru dan para wali murid yang antusias mengikuti prosesi wisuda. (Mkk)


SHARE: