Soal Penegakan Syariat Islam, Illiza Minta Pemuda Berada Di Garda Depan

Banda Aceh – Puluhan pemuda Kota Banda Aceh dari perwakilan Organisasi Massa (Ormas) Islam dan Organisasi Kepemudaan (OKP) mengikuti Muzakarah yang digelar oelh Dinas Syariat Islam bekerjasama dengan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Banda Aceh, Sabtu (8/11) di Aula Hotel Jeumpa Manheim, SMK 1,2,3, Lhong Raya, Banda Aceh. Kegiatan yang mengusung tema kita tingkatkan sinergisitas dan koordinasi antar Ormas/OKP dalam Mewujudkan Banda Aceh sebagai model kota madani ini dibuka langsung oleh Wali Kota Banda Aceh, Hj Illiza Saaduddin Djamal SE.

Dalam sambutannya, Illiza meminta pemuda harus berada di garda terdepan dalam pelaksanaan syariat islam di Kota Banda Aceh. Karena Menurut Illizapara pemuda mempunyai kekuatan yang produktif, kreatif dan inovatif.

“Semoga di Muzakarah ini para pemuda dapat menggali issue-issue aktual dan langkah tindakan berkaitan dengan isyariat Islam selanjutnya,” pinta Iliza.

Selain itu, Wali Kota juga berharap agar Ormas/OKP dapat menjadi mitra Pemerintah dalam mengisi pembangunan Kota.

“Terlebih lagi Pemuda adalah subjek yang menjadi prioritas pembangunan dan pengisi pembangunan,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua KNPI Kota Banda Aceh Hasnada Putra dalam kesempatan yang sama mengatakan semua komponeen masyarakat di Banda Aceh harus bersatu mendorong penegakan syariat Islam. Menurut Hasnanda, berbicara tentang syariat, bukan hanya tugas Pemko saja, tapi juga tugas Pemerintah Aceh karena Kota Banda Aceh sebagai Ibukota Provinsi harus mampu menjadi model penegakan syariat bagi 22 kabupaten kota lainnya.

Sebelumnya, Ketua panitia muzakarah yang juga Kepala Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh, Mairul hazami SE melaporkan kegiatan ini digelar selama dua 2 hari dengan jumlah peserta 50 orang. Adapun pemateri yang dihadirkan adalah Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Prof DR Syahrizal Abas, Ketua KNPI Aceh, Jamaluddin M Jamil dan Kepala kesbangpolinmas Banda Aceh Drs Ramli Rasyid MPd MSi.

Turut hadir pada kegiatan ini, Wakil Ketua Komisi C DPRK Banda Aceh, Daniel A Wahab, para kepala SKPD jarjaran Pemko dan Wakil Ketua KNPI Kota Bidang Komunikasi dan Informasi, Wirzaini Usman. (Mkk)

 


SHARE: