Besok, Pemko Terima Penghargaan WTP Di Kementerian Keuangan

Banda Aceh – Berdasarkan pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2013, Pemerintah Kota Banda Aceh berhasil menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) dengan capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Atas keberhasilan tersebut, Sekda Kota Banda Aceh Drs T Saifuddin TA M Si, mewakili Wali Kota akan menerima penghargaan WTP dari Kementerian Keuangan RI yang direncanakan akan diserahkan langsung oleh Menteri Keuangan RI, Muhammad Chatib Basri pada Rapat Kerja Nasional Akutansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah Tahun 2013 di Gedung Dhanapala Kementerian Keuangan Jakarta, Besok malam (12/9).

Kabag Humas Setda Kota Banda Aceh, Drs Marwan, mengatakan saat ini Sekda Kota Banda Aceh Drs T Saifuddin TA M Si telah berada di Jakarta untuk menghadiri Rapat Kerja Nasional Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah yang dilaksanakan di Gedung Dhanapala, Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Dalam acara ini penghargaan WTP di serahkan kepada 123 Kepala Daerah dari seluruh Indonesia.

“Pak Sekda menggantikan Wali Kota yang dijadwalkan sebelumnya menghadiri acara ini, namun karena ada kegiatan Kerjasama Ekonomi Sub Regional Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT) di Banda Aceh, Bu Wali menugaskan Pak Sekda menerima penghargaan ini di Jakarta” jelas Marwan.

Lanjut Marwan, penghargaan WTP yang diraih Kota Banda Aceh merupakan penghargaan yang ke 6 kalinya secara berturut-turut.

“Opini WTP ini yang ke enam kali berturut-turut dimana dari Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun anggaran 2013 telah dinilai oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BKP) RI dan LHP nya telah diserahkan kepada Pemko Banda Aceh tanggal 15 bulan Mei lalu” papar Marwan.

prestasi ini sempat disebut sebagai prestasi yang luar biasa oleh Kepala BPK Perwakilan Aceh, Maman Abdurrahman saat menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) kepada Illiza Saaduddin Djamal pada Mei lalu yang saat itu masih menjabat sebagai Plh Wali Kota Banda Aceh.

Menurut Maman, prestasi ini langka di Indonesia, karena opini WTP enam kali berturut-turut hanya diraih oleh Pemkot Banda Aceh dan Tangerang. (Mkk)


SHARE: