Luncurkan PPKS, Illiza Minta Konselor Jaga Privasi Warga
Banda Aceh – Plh Walikota Banda Aceh, Hj Illiza Sa’aduddin Djamal SE meminta para konselor yang akan bertugas di Pusat Pelayanan Konseling Keluarga Sejahtera (PPKS) Kota Madani mampu menjaga privasi dari semua warga yang membutuhkan konseling.
Menurut Illiza, nantinya dari semua warga yang datang meminta bimbingan dan konseling dari PPKS adalah mereka yang memiliki latar belakang masalah yang berbeda-beda dalam keluarganya, mulai dari KDRT, masalah sosial/ekonomi dan masalah pribadi lainnya.
Permasalahan ini, Lanjut Illiza, tentunya menjadi sebuah permasalahan yang harus didengarkan oleh para konselor untuk kemudian dicarikan solusi bersama-sama kliennya tersebut, dan tentunya yang paling penting adalah bagaimana konselor dapat menjaga privasi klien sehingga mereka merasa nyaman dan tidak khawatir permasalahan keluarga mereka diketahui banyak orang.
“Privasi harus dijaga, buat mereka senyaman mungkin dalam menyampaikan masalah-masalah keluarga mereka. Menjaga privasi kan sama dengan menutup aib, dan itu dianjurkan didalam Islam” ujar Illiza menambahkan.
Dalam kesempatan tersebut, Illiza juga meminta PPKS untuk lebih banyak memberikan bimbingan kepada klien dari sudut pandang Islam.
“Islam itu benci kekerasan, semua persoalan bisa diselesaikan dengan cara-cara yang lebih Lembut seperti yang dianjurkan dalam Islam” katanya lagi.
Sementara itu, Plt Kepala BKKBN Aceh Drs Saflawi TR MM dalam kesempatan yang sama mengatakan PPKS ini lahir untuk membawa kemaslahatan bagi masyarakat dimana keberadaan organisasi ini adalah untuk meningkatkan pelayanan, mencari alternatif dan solusi-solusi dari keluhan-keluhan masyarakat kota Banda Aceh.
Peluncuran ini ditandai dengan pembukaan selubung papan nama organisasi tersebut oleh Walikota didamp[ingi Ketua Plt BKKBN Aceh Drs Saflawi TR MM, Kepala Kantor Pemeberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Kota Banda Aceh Ir Badrunnisa dan disaksikan semua hadirin. (Mkk)