Resmikan Rumah Bersalin, Sekda Minta Berikan Kemudahan Bagi Pasien Miskin
Banda Aceh – Sekdakota Banda Aceh Drs T Saifuddin TA M Si meminta managemen Rumah Bersalin New Putroe Phang agar dapat memberikan kemudahan dan keringanan bagi pasien dari kalangan masyarakat yang kurang mampu saat melakukan persalinan.
Hal ini disampaikan T Saifuddin, Kamis (30/1) saat meresmikan Rumah Bersalin New Putroe Phang di kawasan Jalan Tgk Chik Ditiro Simpang Surabaya, Banda Aceh.
Kata Sekda, kehadiran Rumah Bersalin New Putroe Phang yang telah hadir ditengah-tengah Kota Banda Aceh ini diyakini dapat membantu Pemerintah Kota dalam meningkatkan derajat kesehatan warga kota. Menurutnya, kehadiran rumah bersalin ini sejalan dengan program pembangunan Kota Banda Aceh lima tahun ke depan di bidang kesehatan yang mencakup kesehatan ibu hamil dan janin.
“Kehadiran Rumah bersalin ini tentunya semakin membantu prorga pemerintah dibidang kesehatan, terutama kesehatan ibu hamil dan janin” ujar Sekda.
Dalam kesempatan tersebut, Sekda juga mengunkapkan bahwa kondisi kesehatan masyarakat Banda Aceh dewasa ini telah menunjukkan hasil yang cukup menggembirakan. Dalam 5 tahun terakhir, derajat kesehatan dan status gizi masyarakat telah semakin membaik, yang ditandai dengan turunnya angka kematian ibu dan angka kematian bayi.
“Meskipun demikian, kita tidak boleh cepat berpuas diri karena masih banyak kekurangan yang perlu kita perbaiki. Tentu saja semua itu berhasil kita capai karena adanya dukungan dan partisipasi masyarakat yang semakin peduli terhadap kesehatan. Dan tentunya keberadaan klinik-klinik bersalin seperti ini memiliki peran penting” Katanya.(Mkk)