Cara Mudah Hafal Quran Ala Ustad Yusuf Mansur
Banda Aceh – KH Ustad Yusuf Mansur memotivasi dan berbagi warga Banda Aceh untuk menghafal Al-Quran dengan mudah. Tips ini disampaikan Ustad Yusuf Mansur saat menjadi penceramah pada acara Dakwah Jumatan Pemerintah Kota Banda Aceh, Jum’at (27/2) di Taman Sari.
Di depan Walikota Banda Aceh Hj Illiza Saaduddin Djamal SE dan ribuan warga kota yang memadati Taman Sari, pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran Bulak Santri, Cipondoh, Tangerang ini memberikan tips menghafal Al-Quran dengan mudah.
“Satu hari satu ayat saja dan dibaca berulang-ulang sebanyak 20 kali. InsyaAllah 24 hari saja sudah bisa hafal satu halaman,” ujar sang Ustad.
Katanya lagi, menghafal Al-Quran itu tidak perlu dipercepat. Bacaannya harus dinikmati dan diresapi hingga menyatu dengan hati dan pikiran.
“kalau dipercepat nanti akan cepat lupa, tidak perlu buru-buru!, santai saja tapi diresapi dan dinikmati” pinta Ustad Yusuf Mansur.
Dalam kesempatan tersebut, Ustad kondang ini mempraktekkan 4 ayat kepada para Jemaah sesuai dengan metode yang diberikan. Hasilnya 4 ayat mampu dihafal oleh ribuan jamaah hanya dalam waktu 10 menit.
Adapun ayat yang diajarkan sebagai contoh adalah ayat pada surat As-Saffat ayat 1 sampai 4.
“Coba ikuti Wassaffati saffa, ulangi 20 kali” pinta KH Yusuf Mansur.
Demikian juga dengan ayat Fazzajirati zajra, ayat Fattaliyati thikra dan ayat Inna ilahakum lawahid. Hasilnya ke empat ayat ini bisa dihafal ribuan jamaah hanya dalam waktu 10 menit. (Mkk)